HomeRekomendasi Game6 Game Android Survival Offline & Online yang Mungkin Kalian Belum Tahu

6 Game Android Survival Offline & Online yang Mungkin Kalian Belum Tahu

-


Walaupun genre survival emang udah gak terlalu nge-hype lagi, tapi penggemar game survival masih banyak. Ya wajar sih, soalnya di game survival itu memang banyak hal seru yang bisa dilakukan. Nah, di artikel kali ini kita akan membahas 6 game Android survival offline dan online yang mungkin kalian belum tahu. Kalau udah pada tahu ya syukur. Hehehehe.

 

1. Tap Craft: Mine Survival Sim

Punya tampilan yang sederhana dengan style yang cenderung kotak-kotak alias pixelated, gak terus bikin game ini jadi ngebosenin lho. Malahan menurut saya, ini game cocok banget buat kalian yang suka game survival tapi di saat yang sama juga suka sama game idle dan simulator gitu.

Inti utama dari game ini ya berusaha buat bisa survive dengan mengandalkan berbagai resources alias sumber daya alam yang bisa ditemukan di pulau yang ada di dalam game. Cara mengumpulkan berbagai resources itu ya cukup dengan tap-tap aja. Mirip kayak game idle clicker kan?

Setelah resources terkumpul, kalian bisa crafting berbagai macam hal. Dari yang tadinya pulau gersang sing ra cetho dan ketoke ra ono opo-opo blablar blas, nantinya kalian bisa mulai membangun berbagai fasilitas buat bertahan hidup kalian. Terus dari satu pulau, nantinya kalian bisa menjelajah ke pulau yang lainnya juga. Seru kan?

Tapi tetep ini game yang ringan dan santuy banget buat dimainin. Jadinya cocok lah buat kalian penggemar game survival tapi sing sibuk e ra umum. Hehehe. Jadi bisa dimainin di sela-sela kesibukan kalian, to?

Game               : Tap Craft: Mine Survival Sim

Size Download  : 91 MB, (Full Instalasi: 120 MB)

Offline/Online    : OFFLINE

Gratis/Berbayar : GRATIS

DOWNLOAD TAP CRAFT: MINE SURVIVAL SIM

Tap Craft: Mine Survival Sim
Tap Craft: Mine Survival Sim
Developer: elad apps
Price: Free

 

2. Chibi Survivor: Weather Lord

Satu hal yang pasti, ini game udah gak ada di PlayStore Indonesia. Dulu ada, tapi mbuh ngopo kok udah gak ada lagi. Padahal menurut saya ini game unik dan keren lho. Buat game dengan ukuran yang ringan kayak gini, apalagi statusnya yang offline, saya rasa sih game Chibi Survivor: Weather Lord ini bakalan susah ditolak para penggemar game survival.

Selain menyuguhkan unsur survival seperti biasanya, ya yang urusan e sama ngumpulin sumber daya alam, mencoba bertahan hidup, crafting berbagai macam hal dan senjata, game ini juga menawarkan unsur action petualangan juga lho. Jadi di map-nya itu kalian bisa melakukan eksplorasi dan kalian bisa ketemu berbagai macam hewan dan monster.

Nah, hewan dan monster ini bisa kalian buru buat mendapatkan item atau sumber dayanya. Terus yang unik lagi, ini game sudah menggunakan pergantian siang dan malam yang bikin gamenya terasa lebih dinamis. Jadi ya gak yang padang alias terang terus, atau peteng atau gelap terus.

Dan terakhir, kalian juga harus tahu kalau kalian itu bisa mengatur cuaca di dalam gamenya lho. Buat mengatur cuaca ini kalian butuh item bernama essence yang bisa kalian dapatkan di dalam gamenya ntar. Kalian bisa bikin cuacanya jadi ujan, panas, atau malah bersalju. Lah, terus apa menariknya bisa mengatur cuaca ini, Bang Momoy? Weits, sering kali mengganti cuaca itu perlu lho.

Contohnya, kalian pengen eksplorasi ke area selanjutnya, ternyata terhalang sama air terjun. Nah, kalian ganti cuacanya jadi bersalju, air terjunnya beku, terus kalian bisa panjat naik air terjunnya. Seru to? Yang pengen download, langsung cek link di bawah aja, ya?

Game               : Chibi Survivor: Weather Lord

Size Download  : 94,84 MB, (Full Instalasi: 134 MB)

Offline/Online    : OFFLINE

Gratis/Berbayar : GRATIS

DOWNLOAD CHIBI SURVIVOR: WEATHER LORD – DI SINI

 

3. Survival Island Free

Boleh dibilang, game yang satu ini ya kayak game survival standar lah. Konsepnya sih harusnya kalian udah pasti tahu. Yang namanya game survival ya pasti urusannya sama mencoba buat bertahan hidup dalam game dengan mengandalkan alam sekitar kan? Nah, game ini ya kayak gitu konsepnya. Jadi, sekian penjelasan tentang gamenya, terima kasih. Wahahahaha.

Ra niat banget ya ngereview gamenya? Sorry-sorry. Lha abis emang inti gamenya kayak gitu sih. Saya jadi merasa gak banyak hal yang bisa dibahas tentang game ini. Tapi paling gak, kawan-kawan kudu tahu kalau ini game yang paaaas banget buat hape kalian yang udah endap endip kapasitas penyimpanannya.

Dengan full instalasi yang bahkan gak sampe 70 MB, kalian udah bisa menikmati sebuah game survival offline yang lumayan oke. Oke dari segi gameplay, oke dari segi grafik, fiturnya juga lumayan. Kalian juga udah bisa eksplorasi di map yang lumayan luas, melakukan crafting berbagai macam senjata yang penting buat bertahan hidup kalian.

Hanya saja animasi buat mengumpulkan resourcesnya terlihat cukup membosankan. Tapi ya harap maklum. Namanya game enteng bos. Masa game seenteng ini tapi pengennya tampilan macam LifeAfter. Hehehe. Yo ra mung to kin, alias yo ra mungkin!

Game               : Survival Island Free

Size Download  : 37 MB, (Full Instalasi: 62,61 MB)

Offline/Online    : OFFLINE

Gratis/Berbayar : GRATIS

DOWNLOAD SURVIVAL ISLAND FREE

Survival Island FREE
Survival Island FREE
Developer: GFTEAM
Price: Free

 

4. Mine Island: Survivor Quest

Satu lagi nih, game survival dengan ukuran yang ringan dan juga offline. Halah, baru denger ukuran ringan sama offline aja udah pada prengas-prenges. Hahahaha. Yoi, Mine Island: Survivor Quest ini adalah sebuah game yang menawarkan element survival plus petualangan dalam sebuah game yang dikemas secara cukup unik. Unik e piye kuwi?

Sedikit banyak game ini terinspirasi lah sama Minecraft. Bisa kelihatan to dari tampilannya dan tekstur grafiknya? Walaupun gak yang blocky alias kotak-kotak banget kayak Minecraft, tapi seharusnya bisa kelihatan kemiripannya lah. Di game ini kalian bisa membangun rumah kalian, mencari sumber daya alam, mulai crafting berbagai hal, mencari hewan ternak buat dipelihara, membasmi monster, dan berpetualang melawan boss juga. Wis plek kan konsepnya kayak Minecraft yang survival itu?

Dan ada pergantian siang malam juga buat menambah tantangan dari gamenya. Kalian juga bisa sesuka kalian mau fokus jadi petualang, petani, peternak, atau campur-campur. Yang penting kalian bisa terus survive di game ini. Wis langsung didownload aja ya kawan-kawan? Toh game-nya ringan banget ini. Buat mempermudah kalian mendownload gamenya, bisa langsung lewat link di bawah aja biar kalian gak usah ribet-ribet nyari sendiri di PlayStore.

Game               : Mine Island: Survivor Quest

Size Download  : 24 MB, (Full Instalasi: 55,69 MB)

Offline/Online    : OFFLINE

Gratis/Berbayar : GRATIS

DOWNLOAD MINE ISLAND: SURVIVOR QUEST

Mine Island: Survivor Quest
Mine Island: Survivor Quest

 

5. Dawn of Winter: Last Survival War

Dalam sekali lihat, harusnya kalian bisa melihat kemiripan game yang satu ini sama Last Day on Earth bikinan developer Kefir, kan ya? Yap, tampilannya mirip banget. Temanya juga masih mirip-mirip. Kalian bakal berada dalam sebuah dunia yang penuh dengan zombie di game ini. Hanya saja environment di game ini lebih mengetengahkan elemen salju-salju gitu. Dan ada sedikit bumbu fantasi juga sih.

Dengan menggunakan sudut pandang top down alias dari arah atas ke bawah, udah sangat mudah buatmu untuk menjelajahi peta yang ada. Dan boleh dibilang, ini game mencoba menawarkan petualangan yang intense juga. Berawal dari kamu yang seorang prajurit biasa yang gak punya apa-apa, terus seiring waktu kalian bakal mencoba mengumpulkan berbagai macam hal selama petualangan plus menyelesaikan quest, kalian akan bisa punya berbagai macam hal dari hasil crafting kalian.

Tadinya senjata kalian cuma pedang biasa, itupun kethul alias tumpul, terus bisa bikin tombak, dan lain-lain yang lebih kompleks lagi. Semua peralatan kalian itu akan sangat berguna buat melawan musuh dan quest yang akan semakin susah lagi. Dan pastikan juga kalian bisa membangun camp kalian dengan sebaik mungkin. Intinya ini game yang seru. Hanya saja game ini gak ada di PlayStore Indonesia. Yang pengen download, monggo cek link di bawah aja ya?

Game               : Dawn of Winter: Last Survival War

Size Download  : 65,2 MB, (Full Instalasi: 436 MB)

Offline/Online    : ONLINE

Gratis/Berbayar : GRATIS

DOWNLOAD DAWN OF WINTER: LAST SURVIVAL WAR – DI SINI

 

6. Outlander: Fantasy Survival

Wih, ini game keren banget lho. Keren dari segi gameplay dan juga dari segi tampilan alias grafiknya. Kalian bisa lihat sendiri aja deh. Kualitas grafiknya udah oke banget kan? Lingkungan sekitar karakter kalian alias desain environmentnya itu udah kelihatan indah banget. Lengkap dengan tekstur air, tanaman, dan lain-lain.

Terus game ini, selain menjadi sebuah game survival, ternyata juga punya penyuguhan cerita yang gak main-main loh dirancangnya. Ceritanya kalian itu seorang manusia yang secara misterius tiba-tiba berada di sebuah dunia fantasi gitu. Kalian gak ketemu manusia-manusia lain tapi kalian malah ketemunya makhluk-makhluk fantasi macam orc, penyihir, dan lain sebagainya.

Dan petualangan kalian di dunia itu dimulai dengan menguak misteri yang ada plus kalian juga harus berusaha bertahan hidup di dunia tersebut. Jadinya kalian itu bakal berpetualang plus kalian juga bakal sibuk dengan nuthuki pohon buat ngumpulin kayu, nyabuti tanaman buat nyari buah beri, dan gebuk-gebukan sama monster juga. Keren banget lah game ini.

Kontrol gamenya juga udah terasa enak banget. Dan game ini juga udah gak main-main menyuguhkan storyline-nya dengan berbagai dialog yang mantap plus sedikit cutscene. Piye-piye-piye? Mosok gak tertarik main game ini? Yang pengen download, cek link di bawah, ya? Soalnya gamenya gak ada di PlayStore Indonesia. Hehehe.

Game               : Outlander: Fantasy Survival

Size Download  : 632,9 MB, (Full Instalasi: 1,37 GB)

Offline/Online    : ONLINE

Gratis/Berbayar : GRATIS

DOWNLOAD OUTLANDER: FANTASY SURVIVAL – DI SINI

 

Wokelah, itu dia tadi 6 game Android survival offline dan online yang mungkin kalian belum tahu versi Momoy Android Gamer. Terima kasih buat kawan-kawan yang sudah mampir ke sini. Sampai ketemu lagi di artikel-artikel tentang rekomendasi game Android survival lainnya. Bye-bye ^_^.

Momoy
Momoyhttps://momoyandroidgamer.com
Seorang pria yang biasa-biasa saja. Asal dari Jogja. Sudah berkeluarga. Sudah memiliki satu putra. Main game Android dan blogging merupakan kegemarannya. ^_^

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BACA JUGA